BACA KITAB TULISAN BERBAHASA ARAB, DARI KANAN KE KIRI

Published 2023-09-30
BELAJAR BERSAMA BAHASA ARAB, yang ke 5

(Lesson 5, Arabic language)

MEMBACA KITAB TULISAN BAHASA ARAB, DARI KANAN KE KIRI

Dari Kanal YouTube saya ini, saya memerikan panduan BELAJAR 8 BAHASA Internasional. Termasuk Bahasa ARAB.

Saya sudah lama tidak mengkaji pelajaran Bahasa Arab, di kanal YouTube saya. Tapi lalu saya terusik, karena ada orang (WNI) yang mengaku keturunan NABI Muhammad Shollaullahu alayhi Wassalam, di vlog Refly Harun, Pemilik pesantren dengan seribuan santri itu, yang mengaku keturunan Rasullullah SAW, baca Kitab Kuning tentang Keutamaan Tarawih, DARI KIRI ke KANAN.

SEHARUSNYA, Bahasa Arab, secara linguistik, apakah Kitab Suci, Kitab Kuning, Hadits, Kitab Umum, Kitab pelajaran sekolah, baca koran, bacanya DARI KANAN ke KIRI.

يس

Yasin, atau Ya Sin, terdiri dari 2 huruf, (2 abjad)

Surat ke 36 di Kitab Suci Al Quran

Secara linguistik, tak punya arti, hanya ALLAH SwT Yang Maha Tahu, apakah Ya Sin artinya.

Ya Sin adalah ayat pertama di Surat  Yasin, Surat ke 36, sama seperti Sura, atau Surah ke 2 Al Baqara, ayat pertamanya : A.L.M yang kita baca Alif Lam Mim, hanya ALLAH SwT Yang Maha Tahu apakah artinya.

Sekitar setahun lalu, ada video YouTube, pembicaranya, seorang Muslim Tionghoa Warga Negara Indonesia, yang menafsirkan Surat Yasin dengan tafsir terjemah : Wahai Tionghoa. Oo you Chinese.

Jika ada ulama atau ustadz atau Da’i atau Mubaligh, menyampaikan sebuah tafsir, hendaknya mencari rujukannya.

Maka saya dalam kajian kata YASIN, memakai #1. Terjemah Bahasa Inggris Al Qur’an oleh A. Yusuf Ali, halaman 1168, yang diterbitkan oleh Amana Corp. (Amerika Serikat). #2. Al Qur’an Bahasa Tionghoa, halaman 440. R1 #3.  A – Z Guide to the Qur’an , halaman 344,dikarang oleh Mokhtar Stork, tahun 2000, dicetak oleh Times Books International, Singapore / Kuala Lumpur. #4. Kamus Umum Bahasa Indonesia. Halaman 1632.  Badudu & Zain, diterbitkan oleh Pustaka Sinar Harapan, tahun 1994.

Oleh karena 2 hal tersebut di atas, maka kali ini, Pelajaran ke 5, kita kaji, dari sisi linguistik, kata YASIN.

Semoga menjadi koreksi dan berkenan.

Catatan : Kebisaan berbahasa, ada 4 unsur : #1. Bisa Bicara. #2. Bisa MENULIS. #3. Bisa memBACA #4. Bisa menDENGAR.

Terima kasih sudah nonton video saya.

VLOG ke 329

#Yasin #alquran #BahasaArab #Viral #How #ReflyHarun #YusufAli #MokhtarStork #JusBadudu

All Comments (3)